Bandara Lede Kalumbang Raih Anugerah Keterbukaan Informasi Publik 2025
Kamis, 11 Desember 2025
46
Pada tanggal 11 Desember 2025, Bandara Lede Kalumbang resmi meraih Anugerah Keterbukaan Informasi Publik dengan kategori Informatif. Pencapaian ini menjadi bukti komitmen kami dalam menghadirkan pelayanan yang transparan, akuntabel, dan mudah diakses oleh masyarakat.
Penghargaan diserahkan secara langsung kepada Kepala Kantor UPBU Kelas II Lede Kalumbang, sebagai wujud apresiasi atas upaya berkelanjutan dalam meningkatkan kualitas layanan informasi publik.